Tuesday, March 3, 2015

Selebriti Indonesia Terkaya Di Tahun 2014

Artis atau selebriti identik dengan kehidupan yang mewah dan kekayaan yang berlimpah, meski pada kenyataannya ada juga artis yang kesulitan finansial, bahkan hidup miskin di masa tuanya hingga akhir hayatnya. Seperti mendiang pelawak Cholik yang secara tragisnya meninggal dalam keadaan miskin.

Namun di sisi lain ada juga artis-artis yang memang kaya secara materi karena pandai memanage uang dan tidak hanya mengandalkan penghasilan dari film atau sinetron, tetapi juga menginvestasikan uangnya ke bisnis-bisnis yang kemudian sukses.

Berikut adalah nama-nama artis yang terkaya di Indonesia, walaupun secara nilai jelas jauh dengan kekayaan artis-artis luar negeri, tetapi untuk ukuran Indonesia sudah sangat bagus.

Di posisi pertama jajaran artis paling kaya di Indonesia ternyata diisi oleh Anjasmara yang telah banyak membintangi sinetron Indonesia sejak awal tahun 2000-an. Dia diketahui memiliki kekayaan sebanyak 20 milyar rupiah yang dihasilkan dari hasil jerih payahnya di bidang seni peran di layar kaca dan film layar lebar, serta beberapa bisnis jasa travel, event organizer hingga distributor alat-alat komputer yang dimilikinya.

Posisi kedua artis paling kaya di Indonesia ditempati oleh komedian Tukul Arwana. Kekayaan pembawa acara talkshow Bukan Empat Mata dan kuis Family 100 ini dikabarkan mencapai 15 milyar rupiah. Selain membawakan dua acara TV tersebut, Tukul juga sempat membintangi beberapa iklan yang tentunya semakin menambah pemasukannya. Tukul juga diketahui telah melebarkan sayap menjadi pebisnis dalam beberapa tahun belakangan ini dengan membuka usaha rumah kontrakan.

Posisi ketiga ditempati oleh Bunga Citra Lestari yang kini sedang giat menggeluti dunia seni olah suara. Jumlah kekayaan yang dimilikinya mencapai 12,7 miliar rupiah. Artis cantik yang akrab disapa BCL ini menghasilkan uang sejak dia terjun ke dunia sinetron lalu dilanjutkan merambah ke layar lebar. Selain itu karya musiknya yang berupa album lagu dan royalti dari ring back tone setiap single yang dinyanyikannya pun ikut berperan dalam menambah pundi kekayaannya.

Posisi keempat ditempati oleh Titi Kamal dengan jumlah kekayaan mencapai 10 milyar rupiah. Istri dari Christian Sugiono ini memang sudah sejak lama bermain di dunia hiburan dengan membintangi beberapa film layar lebar yang salah satunya adalah film laris dan legendaris Ada Apa Dengan Cinta. Selain itu Titi Kamal pun sempat mengembangkan karirnya di dunia tarik suara dengan membawakan beberapa buah single yang menjadi soundtrack dari film yang dibintanginya seperti Mendadak Dangdut. Selain bisnis dunia entertainment, Titi Kamal juga sudah mulai membuka bisnis kuliner berupa restoran dan butik, serta bisnis catering yang diberi nama Titisari Catering.

Posisi ke-lima ditempati oleh Luna Maya dengan jumlah kekayaan mencapai 6 miliar rupiah. Pundi-pundi tersebut didapatkan Luna Maya melalui jerih payahnya di dunia entertainment dengan menjadi host di beberapa program televisi di Indonesia. Dia juga membintangi beberapa film layar lebar, dan salah satu filmnya yang terbaru adalah film berjudul The Killer. Kekayaan Luna Maya semakin bertambah setelah dia sempat dikontrak untuk menjadi salah satu brand ambassador merek sebuah sabun mandi. Selain itu, Luna Maya juga terjun ke dunia bisnis dengan membuka butik.

Artis dan komedian Tora Sudiro berada di posisi ke-6. Tora yang jadi terkenal melalui acara komedi Extravaganza di salah satu stasiun televisi swasta ini pada tahun 2014 dilaporkan memiliki kekayaan sebesar 3,66 miliar rupiah. Uang miliaran tersebut dikumpulkannya dari hasil kerja membintangi banyak film layar lebar seperti Arisan dan Otomatis Romantis. Selain itu kini Tora juga sering diundang untuk mengisi acara komedi di beberapa stasiun televisi nasional.

Posisi ke-7 ditempati oleh Dian Sastro. Artis berparas cantik ini menempati posisi ke tujuh dengan kekayaan mencapai 3,24 milyar rupiah. Dian Sastro memulai karir di dunia perfilman ketika berperan dalam film Pasir Berbisik. Namanya semakin melambung ketika dia membintangi film ADA APA DENGAN CINTA yang meraih sukses besar dan menjadi film legendaris anak remaja di Indonesia. Meski sekarang Dian sudah hampir tak pernah terlihat tampil di layar kaca, tetapi penghasilannya masih mengalir dengan lancar karena Dian sudah mulai merambah ke dunia bisnis tepatnya di bidang kecantikan dengan membuka salon.

Posisi ke-8 ditempati Nicholas Saputra yang pernah menjadi pemeran utama di film ADA APA DENGAN CINTA dan menjadi lawan main Dian Sastrowardoyo. Posisinya berada satu peringkat di bawah Dian dengan kekayaan sejumlah 2,5 milyar rupiah. Selain menjadi aktor layar lebar, Nicholas juga pernah menjadi bintang iklan beberapa produk.

Posisi ke-9 ditempati oleh Evan Sanders yang memulai karirnya di dunia entertainment Indonesia dengan menjadi VJ MTV. Dia dilaporkan memiliki kekayaan senilai 2,25 milyar rupiah. Tidak hanya menjadi VJ, Evan Sanders pun mulai melebarkan sayapnya dengan membintangi beberapa film layar lebar dan FTV yang tayang di beberapa stasiun televisi swasta di Indonesia. Selain itu Evan juga merambah dunia bisnis untuk menambah penghasilannya yaitu di bidang bisnis furnitur.

Artis yang berada di peringkat terakhir 10 selebriti terkaya di Indonesia adalah Julie Estelle. Adik dari Cathy Sharon ini memiliki kekayaan mencapai 1,65 milyar rupiah. Julie yang berparas cantik ini pernah membintangi beberapa film layar lebar dan juga membintangi beberapa iklan. Memiliki kekayaan miliaran rupiah di usianya yang masih 25 tahun ini tentunya adalah menjadi sebuah prestasi tersendiri bagi Julie.

No comments:

Post a Comment